PENCAPAIAN EFEKTIVITAS KERJA MELALUI OPTIMALISASI KECERDASAN EMOSIONAL DAN PEMBERIAN BEBAN KERJA SECARA TEPAT KEPADA KARYAWAN
Abstract
Pada pelaksanaan operasionalnya perusahaan akan selalu meningkatkan kemampuan karyawannya. Perencanaan ataupun strategi yang diterapkan tidak lepas dari peningkatan kemampuan kerja karyawan. Perusahaan perlu meningkatkan efektivitas kerja karyawan dengan meningkatkan berbagai faktor yang ada. Studi bermaksud menelusuri peran kecerdasan emosional dan beban kerja sebagai tanggung jawab karyawan terhadap efektivitas kerja di tempat kerja. Studi berbentuk kuantitatif ini ditujukan pada satu perusahaan manufaktur yang ada di Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan 80 responden sebagai sampel. Data penelitian ini didapatkan dengan menyebarkan kuesioner yang kemudian di proses dengan SPSS dan dianalisis menggunakan regresi linear berganda. Studi ini menghasilkan bukti ada peran nyata kecerdasan emosional untuk membentuk efektivitas kerja karyawan. Penelitian juga membuktikan adanya pengaruh signfikan terhadap pembentukan efektivitas karyawan secara negatif. Selanjutnya secara bersama-sama kecerdasan emosional dan beban kerja telah terbukti memberikan pengaruh signifikan terhadap efektivitas kerja karyawan.