STRATEGI MODAL INTELEKTUAL UNTUK MENCAPAI KINERJA BISNIS YANG UNGGUL: PENGAMATAN UKM DI KOTA SURABAYA
Abstract
Studi ini bertujuan untuk mengetahui peran modal intelektual untuk membentuk kinerja bisnis UMKM di Kota Surabaya. Faktor-faktor seperti human capital, customer capital, dan structural capital diidentifikasi sebagai komponen utama modal intelektual yang memengaruhi kinerja bisnis UMKM. Metode studi yang digunakan adalah kuantitatif dengan fokus pada bisnis kuliner. Hasil analisis data menunjukkan bahwa ketiga dimensi modal intelektual memiliki dampak positif dan signifikan secara parsial maupun simultan terhadap kinerja bisnis UMKM. Hal ini memberikan implikasi penting untuk pengelolaan modal intelektual guna meningkatkan daya saing, inovasi, dan keberlanjutan bisnis UMKM di tengah tantangan ekonomi yang kompleks.